Engsel sendok merupakan jenis engsel yang biasa Anda temukan terpasang pada pintu lemari, kabinet atau kotak penyimpanan tertutup lain. Memiliki fungsi yang sama dengan engsel pada umum, yakni menghubungkan dua objek yang padat, engsel sendok terbagi dalam beberapa tipe yaitu terdiri atas engsel sendok lurus, engsel sendok ½ bengkok dan engsel sendok bengkok.
Proses pemasangan tiap tipe engsel sendok pun tetap sama dengan tingkat kemudahan pengaturan maju mundur dan naik turun yang sama pula. Namun, untuk mengetahui jenis engsel sendok yang pas untuk kebutuhan Anda, ketahui terlebih dulu hasil akhir kabinet yang Anda inginkan, apakah tipe kabinet overlay atau tipe kabinet inset. Cek di bawah ini!
Gunakan Engsel Sendok Lurus untuk Tipe Kabinet OverlayYang dimaksud dengan kabinet overlay adalah tipe kabinet yang mana pintu dan bingkai kabinet nya saling bertemu. Kerap juga dikenal dengan istilah pintu luar, yang artinya posisi pintu tidak berada dalam frame kabinet secara keseluruhan (frameless). Untuk itu dibutuhkan penggunaan engsel sendok tipe lurus yang dipasang di depan permukaan kabinet.
Gunakan Engsel Sendok ½ Bengkok atau Bengkok untuk Tipe Kabinet InsetBagi Anda yang hendak membuat tipe kabinet inset, pilihlah tipe engsel sendok bengkok atau setengah bengkok. Hal ini dikarenakan posisi pintu pada tipe kabinet ini berada di dalam bingkai kabinet secara keseluruhan atau dikenal dengan pintu dalam (frame). Dengan menggunakan engsel sendok bengkok permukaan pintu ketika tertutup akan sama rata dengan sisi tebal dinding samping kabinet sehingga sisi tebal dinding kabinet akan terlihat.
Pemilihan engsel sendok yang menyesuaikan dengan tipe kabinet di atas ditujukan agar hasil finishing kabinet Anda tampak rapi dan elegan. Adapun temukan semua keperluan pembuat kabinet Anda, mulai dari engsel sendok, rel tandem dan masih banyak lagi dengan cek produk kami
di sini .